Subway di Korea Selatan: Terowongan Subway Terbanyak

0
2428
subway di korea selatan

Subway di Korea Selatan adalah salah satu yang memudahkan dan bikin nyaman ketika bepergian. Saya sempat membayangkan kalau daratan utama Korea Selatan dibelah, bentuknya pasti bolong-bolong seperti keju. Bagaimana tidak, di bawah tanah negeri ginseng ini penuh dengan jalur subway.

SUBWAY DI KOREA SELATAN

Jaringan kereta bawah tanah atau subway di Korea Selatan terdiri dari 35 jalur yang tersebar di lima kota yaitu Seoul, Busan, Daegu, Gwangju, dan Daejeon. Jalur subway terbanyak tentu saja ada di Seoul yang merupakan ibukota negara.

subway di korea selatan
Subway di Korea Selatan

JALUR SUBWAY

Jalur subway di Korea Selatan saat ini ada di lima kota. Seoul memiliki jalur subway terbanyak yaitu 23 jalur. Kota terbanyak kedua adalah Busan. Ada enam jalur subway di kota ini. Kota ketiga adalah Daegu yang mempunyai tiga jalur subway. Sedangkan Gwangju dan Daejeon masing-masing hanya memiliki satu jalur subway.

NAMA JALUR SUBWAY

Penamaan line atau jalur subway menggunakan angka atau nomor dan bukan nomor. Berikut ini nama-nama jalur subway yang ada di lima kota di Korea Selatan.

SEOUL (23 jalur)

1. Line 1 (1호선)
2. Line 2 (2호선)
3. Line 3 (3호선)
4. Line 4 (4호선)
5. Line 5 (5호선)
6. Line 6 (6호선)
7. Line 7 (7호선)
8. Line 8 (8호선)
9. Line 9 (9호선)
10. Uijeongbu Line (의정부선)
11. Gyeongchun Line (경춘선)
12. Ui-Sinseol Line (우이신설선)
13. Gyeongui-Jungang Line (경의중앙선)
14. Gimpo Gold Line (김포골드라인)
15. Seohae Line (서해선)
16. Shinbundang Line (신분당선)
17. Gyeonggang Line (경강선)
18. Yongin Ever Line (에버라인)
19. Suinbundang Line (수인분당선)
20. Maglev Line (자기부상선)
21. Incheon 1 Line (인천 1선)
22. Incheon 2 Line (인천 2선)
23. Airport Railroad (공항철도)

BUSAN (6 jalur)

1. Line 1 (1호선)
2. Line 2 (2호선)
3. Line 3 (3호선)
4. Line 4 (4호선)
5. Donghae Line (동해선)
6. Busan-Gimhae Line (부산김해선)

DAEGU (3 jalur)

1. Line 1 (1호선)
2. Line 2 (2호선)
3. Line 3 (3호선)

GWANGJU (1 jalur)

Line 1 (1호선)

DAEJEON (1 jalur)

Line 1 (1호선)

CARA NAIK SUBWAY

Naik subway di Korea Selatan itu nyaman sekali. Asal tahu caranya. Bila tidak, bisa frustasi seharian di stasiun karena tidak berhasil menemukan peron subway yang mau dinaiki. Muter-muter kayak ayam nelan karet gelang. Apa nggak nelangsa? Mau keluar stasiun juga bisa jadi perkara sulit jika tak cermat membaca petunjuk. Bisa jadi kita keluar lewat pintu yang salah karena stasiun subway banyak yang memiliki pintu keluar atau exit lebih dari satu. Stasiun Seoul (서울역), misalnya. Stasiun ini punya 16 exit. Belum lagi ada exit yang menggunakan angka -1. Contohnya di Stasiun Seoul, selain ada Exit 9 ada pula Exit 9-1. Di Stasiun Jonggak (종각역) ada Exit 3-1 selain Exit 3. Dan beberapa stasiun lainnya.

pintu masuk stasiun subway di korea selatan
Pintu Keluar Masuk Peron Stasiun

LUAS STASIUN SUBWAY

Luas stasiun subway ada juga yang menggemporkan kaki serta jumlah lantai bawah tanahnya keterlaluan. Kalau mau naik subway yang ke Bandara Incheon, misalnya, harus ke lantai 7 di bawah tanah. Perlu perjuangan untuk mencarinya apalagi bagi yang baru pertama kali. Ini kereta manusia atau gangsir? Namun tak perlu panik dulu. Saya sudah bikin video tentang bagaimana cara naik subway di Korea Selatan. Semoga saja bisa membantu. Untuk melihatnya, silakan bertandang ke vlog Jalan WKF atau klik DI SINI.

CARA MENEMUKAN STASIUN SUBWAY

Sebelum bisa menikmati nyamannya subway, tentu saja kita harus ketemu stasiunnya dulu. Mencari stasiun subway juga bisa memusingkan kepala. Tak semua stasiun subway berbentuk gedung seperti Seoul Station atau kalau di Indonesia contohnya Stasiun Gambir. Buat Anda yang pernah ke Dongdaemun misalnya, pernah melihat ujud dari Stasiun Dongdaemun? Atau Stasiun Myeongdong? Atau Stasiun Itaewon? Cara termudah menemukan stasiun subway adalah dengan mencari tiang pintu masuk/keluar seperti foto di bawah ini. Atau bisa juga menggunakan aplikasi semacam KakaoMap untuk mengarahkan kita menemukan pintu masuk/keluar stasiun subway yang akan kita tuju.

 tiang pintu masuk keluar stasiun subway di korea selatan
Tiang Pintu Masuk/Keluar Stasiun Subway

TEROWONGAN SUBWAY

Banyak terowongan yang dilewati subway atau moda transportasi lain. Ini salah satu ciri yang saya temukan di Korea Selatan. Ketika mereka membuat jalan kemudian ketemu bukit atau lereng gunung, mereka tidak memangkas atau membelahnya tapi membuat terowongan. Terowongan subway terbanyak ada di wilayah Seoul.

Terowongan

TEROWONGAN TERBANYAK DI JALUR SUBWAY

Seingat saya, semua jalur subway yang ada di Seoul sudah pernah saya coba. Beberapa di antaranya melewati terowongan. Jalur subway yang paling banyak melalui terowongan adalah Gyeongchun Line yang ke arah Chuncheon. Bila kita naik subway jalur ini dari Stasiun Cheongnyangni (청량리역) menuju Chuncheon, kita akan melewati 22 terowongan.

Ada dua pemberangkatan subway Gyeongchun Line tujuan Chuncheon. Pertama dari Stasiun Kwangwoon University (광운대역), yang kedua dari Stasiun Cheongnyangni. Dua jalur pemberangkatan itu nanti akan bertemu di Stasiun Sangbong (상봉역). Biasanya banyak penumpang tujuan Chuncheon naik dari stasiun ini, termasuk juga orang-orang yang mau ke Nami Island, The Garden of Morning Calm, atau Petite France.

STASIUN DAN TEROWONGAN DI JALUR SUBWAY GYEONGCHUN LINE

NAMA STASIUN

Di bawah ini adalah nama-nama stasiun yang dilewati subway Gyeongchun Line pemberangkatan dari Stasiun Cheongnyangni menuju Stasiun Chuncheon:
1. Cheongnyangni (청량리)
2. Hoegi (회기)
3. Jungnang (중랑)
4. Sangbong (상봉)
5. Mangu (망우)
6. Sinnae (신내) 1(0:25)
7. Galmae (갈매)
8. Byeollae (별내)
9. Toegyewon (퇴계원)
10. Sareung (사릉)
11. Geumgok (금곡)
12. PyeongnaeHopyeong (평내호평)
13. Cheonmasan (천마산)
14. Maseok (마석)
15. Daesong-ri (대성리)
16. Cheongpyeong (청평)
17. Sangcheon (상천)
18. Gapyeong (가평)
19. Gulbongsan (굴봉산)
20. Baegyang-ri (백양리)
21. Gangchon (강촌)
22. Gimyujeong (김유정)
23. Namchuncheon (남춘천)
24. Chuncheon (춘천)

PANJANG TEROWONGAN

Ketika melewati terowongan-terowongan ini, saya tidak tahu persis berapa meter atau kilometer dari setiap terowongan. Namun demikian, saya menghitung berdasarkan waktu saat subway masuk hingga keluar dari terowongan. Tentu saja waktu tempuh itu sifatnya kira-kira, bukan angka pasti, karena kecepatan subway saat melintasi terowongan bisa berbeda-beda.

Jumlah Terowongan dan Waktu Tempuh (Menit:Detik) Melewati Terowongan

1. Antara Stasiun Mangu dan Stasiun Sinnae ada satu terowongan (0:25)
2. Antara Stasiun Geumgok dan Stasiun PyeongnaeHopyeong ada satu terowongan (0:22)
3. Antara Stasiun PyeongnaeHopyeong dan Stasiun Cheonmasan ada satu terowongan (2:05). Segera setelah meninggalkan Stasiun PyeongnaeHopyeong, subway langsung masuk terowongan. Begitu keluar terowongan langsung sampai stasiun Cheonmasan.
4. Antara Stasiun Maseok dan Stasiun Daesong-ri ada tiga terowongan: #1 (0:40), #2 (1:35), #3 (0:12)
5. Antara Stasiun Daesong-ri dan Stasiun Cheongpyeong ada empat terowongan: #1(01:00), #2 (0:46), #3 (0:16), #4 (0:06)
6. Antara Stasiun Cheongpyeong dan Stasiun Sangcheon ada satu terowongan (1:22)
7. Antara Stasiun Sangcheon dan Stasiun Gapyeong ada empat terowongan: #1 (2:00), #2 (0:14), #3 (0:13), #4 (0:20)
8. Antara Stasiun Gapyeong dan Stasiun Gulbongsan ada satu terowongan (1:54). Persis sebelum dan sesudah Stasiun Gulbongsan adalah terowongan. Jadi begitu keluar terowongan langsung sampai Stasiun Gulbongsan, begitu meninggalkan stasiun ini langsung masuk terowongan lagi.
9. Antara Stasiun Gulbongsan dan Stasiun Baegyang-ri ada satu terowongan (0:59)
10. Antara Stasiun Baegyang-ri dan Stasiun Gangchon ada dua terowongan: #1 (2:54), #2 (3:13)
11. Antara Stasiun Gangchon dan Stasiun Gimyujeong ada tiga terowongan: #1 (1:56), #2 (0:56), #3 (0:20)

ONGKOS NAIK SUBWAY

Untuk ke Chuncheon dari Stasiun Cheongnyangni, selain subway Gyeongchun Line kita bisa juga menggunakan kereta super cepat ITX Cheongnyangni-Chuncheon. Kereta ITX ini sama dengan kereta super cepat KTX. Bila kita naik subway ongkosnya ₩2.950, ongkos ITX ₩7.300. Kereta ITX tidak berhenti di setiap stasiun.

ALAT BAYAR SUBWAY

Ada dua cara membayar ongkos naik subway. Kita bisa menggunakan T-money yang bentuknya seperti kartu ATM atau beli karcis di mesin tiket. Saya lebih menyarankan menggunakan T-money daripada beli karcis karena lebih murah dan praktis. Ada diskon bila membayar dengan T-money. Bila transfer ke subway lain atau bus juga lebih praktis jika menggunakan T-money.

T money
Salah Satu Bentuk T-money

Sudah pernah naik subway di Korea Selatan waktu ke sini?

Sumber foto: koleksi pribadi

Vlog

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here