Salahkan Ezytravel.co.id

5
1859
salahkan ezytravel01

ezytravel.co.idKalau mau mencari kambing hitam, tudinglah yang layak dijadikan kambing hitam. Itu bila Anda merasa blog ini beberapa bulan belakangan ini begitu sepi tulisan baru. Tak seperti dulu, yang selalu muncul tulisan segar tentang apa pun. Bisa dibilang, setiap minggu selalu ada kisah yang bisa dinikmati di blog ini. Bisa satu, bisa lebih. Bahkan dulu saya pernah ‘kalap’ membuat 25 tulisan dalam sebulan. Sebuah prestasi yang tak patut dibanggakan. Itu menurut saya sih.

Menulis itu hal sepele. Buat saya, itu pekerjaan gampang yang bisa dilakukan kapan saja. Sekali duduk, dua-tiga tulisan dapat saya hasilkan. Itu kalau saya mau. Bukannya hendak menyombong, tapi itulah yang saya rasakan. Dan mampu saya lakukan. Saya mah orangnya gitu. Terus, mengapa blog wongkamfung.com jarang sekali menghadirkan tulisan baru? Dalam sebulan kadang hanya satu. Bahkan ada kalanya tidak ada satu tulisan pun. Tentu ada sebabnya, dan balik lagi, pasti ada yang bisa dijadikan kambing hitam. Yang pasti, kambing hitamnya bukan karena ketiadaan ide yang bisa dijadikan tulisan. Itu bohong besar bila ide dijadikan alasan tidak adanya tulisan baru.

Ada beberapa tulisan saya di blog ini yang menuturkan perihal ide dan hal-ikhwal meramunya hingga menjadi sebuah tulisan. Tulisan berjudul Kebohongan Penulis atau Sembelit Penulis adalah dua contoh dari banyak artikel yang mengulas tentang hal tersebut. Tulisan itu adalah tulisan lama. Tapi saya yakin masih renyah dan nikmat untuk dinikmati. Juga saya yakin, tulisan itu tetap relevan sampai kapan pun. Kecuali sudah tidak ada lagi manusia yang mau menulis. Bila tak percaya, buktikan sendiri. Silakan dicari di blog ini dan dibaca bila mau. Siapa tahu Anda jadi pusing.

Menyalahkan itu paling gampang dikerjakan dan paling enak. Dalam urusan menulis, ‘menyalahkan’ ketiadaan ide sudah lazim kita dengar. Dan jika Anda seperti itu, saya tahu pasti bahwa Anda itu seorang pembohong. Sekali lagi, bacalah tulisan berjudul Kebohongan Penulis jika ingin tahu apa yang saya maksud. Namun bila Anda lebih suka penasaran dan hanya mau menebak-nebak, ya tidak usah repot-repot mencari tulisan itu. Selamat penasaran kalau begitu.

Balik lagi tentang blog ini yang semakin jarang diisi tulisan baru, hal itu sudah tentu ada sebabnya. Namun perlu saya tegaskan, yang jadi penyebab bukan karena tidak adanya ide. Anda boleh menyebut saya pembohong bila saya mengatakan alasan saya tidak membuat tulisan adalah karena tidak memiliki ide. Saya punya ide tulisan yang jumlahnya saya sendiri tidak tahu karena saking banyaknya sehingga saya sendiri bingung jika harus menghitung ide-ide tersebut. Mereka bisa berada di mana saja, di sekeliling saya maupun di tempat yang tak bisa saya lihat. Ide-ide itu dapat berupa sesuatu yang kasatmata maupun yang gaib. Bisa fakta, bisa fiksi. Lalu apa sebenarnya penyebab blog ini jarang diperbaru dengan tulisan-tulisan anyar?

Seperti yang saya sebut di kalimat pertama tulisan ini, saya akan mencari kambing hitam kalau saya mau. Jika saya sengaja bersikap sebagai pecundang, saya akan menyalahkan pihak lain atas nasib blog ini. Bila saya harus menuding siapa yang salah, saya akan menyalahkan Ezytravel.co.id sebagai pihak yang bertanggung jawab menjadikan blog ini merana. Kok bisa? Saya tak akan membeberkan benang merahnya sekarang. Tulisan ini nanti akan jadi semakin panjang. Lebih baik saya simpan dulu penjelasan itu dan saya akan tuangkan di tulisan berikutnya. Anda boleh menganggap ini hutang saya kepada Anda. Yang pasti, apa yang direncanakan oleh orang-orang Ezytravel.co.id  pada 30 Juni 2015 di Djakarta Cafe nanti menjadi bukti yang menguatkan akan keterlibatannya.

Sekali lagi, jika harus menuding siapa yang salah, salahkan Ezytravel.co.id. Meskipun sebenarnya hal itu hanyalah sebuah apologi.

Sumber gambar: stoneassociatessearch.com/wp-content/uploads/2015/04/Tips-To-Help-Improve-Your-Writing-Skills.jpg

5 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here